Cara Mudah Periksa Versi WhatsApp di Ponsel

Logo WhatsApp.

Jakarta: WhatsApp menjadi perbincangan karena dilaporkan berhasil diretas. Kasus ini mengemuka melalui peretasan via WhatsApp di ponsel miliuner sekaligus bos Amazon, Jeff Bezos.
 
WhatsApp sendiri mengklaim layanan mereka paling aman dengan sistem keamanan enkripsi end-to-end. Meskipun begitu peretasan hanya bisa terjadi apabila ada celah keamanan. Aplikasi ini tidak luput dari ditemukannya celah keamanan.
 
Misalnya, di bulan November lalu dilaporkan ada celah keamanan di WhatsApp dengan versi tertentu. Di sini kita pengguna menyadari bahwa penting untuk mengetahui versi aplikasi WhatsApp yang digunakan.

Tujuannya untuk tahu kapan pengguna harus mengunduh versi terbaru, termasuk mendapatkan fitur baru. Biasanya, fitur ini akan diumumkan oleh WhatsApp tidak berdasarkan sistem operasi ponsel melainkan versi WhatsApp yang digunakan.
 
Bagaimana cara kita mengetahui versi WhatsApp di ponsel kita? Medcom.id merangkum cara mengecek versi dari aplikasi WhatsApp di Android yang tidak berbeda jauh dengan di iPhone.
 
Pertama, di tampilan utama aplikasi WhatsApp klik ikon berupa tiga titik yang tersusun vertikal di sudut kanan atas layar. Ikon ini akan menampilkan kotak dialog menu saat dipilih.
 
Kedua, setelah kotak dialog tadi muncul piih menu Settings di bagian paling bawah. Kemudian pengguna akan dialihkan ket tampilan baru yang menampilkan beberapa menu. Pilih menu di paling bawah yaitu Help atau pertolongan.
 
Ketiga, di bagian tampilan Help akan tersedia empat menu. Pilih menu terakhir yaitu App Info. Selanjutnya akan disajikan tampilan logo aplikasi WhatsApp lengkap dengan nomor versi dari WhatsApp tersebut. Kini Anda bisa mengetahui versi aplikasi WhatsApp di nomor Anda.
 
Di bulan November lalu dilaporkan ada celah keamanan di WhatsApp versi 2.19.274 di Android dan versi 2.19.100 di iOS. Celah keamanan ini berupa video format MP4 yang didalamnya bsia diselipkan malwareMalware tersebut bisa diisi aplikasi yang digunakan peretas untuk mencuri data dari ponsel korban.
 
sumber: https://www.medcom.id/teknologi/tips-trik/8Ky511rK-cara-mudah-periksa-versi-whatsapp-di-ponsel

Comments