Cara Kerja Virus Komputer Menyerang Sistem




Cara Kerja Virus Komputer



  Cara kerja virus komputer secara spesifik sangat banyak tergantung bagaimana sang pembuat menciptakannya. Virus komputer sendiri merupakan sebuah program hasil rekayasa manusia.


Virus atau yang terkadang juga orang menyebutnya dengan nama Malware seringkali mengganggu sistem operasi saat pengguna jalankan.



Pada umumnya bagaimana malware komputer bekerja tidak berbeda jauh dengan cara kerja virus secara biologis atau virus yang mengganggu manusia yaitu dengan menempel pada sel tubuh.


Begitupun dengan malware yang ada pada PC atau Dekstop, program rekayasa ini memerlukan program lain untuk menempel.



 

Program tersebut bisa berupa aplikasi yang dianggap sah oleh sistem, melalui inilah kemudian malware dapat bekerja.


Kebanyakan virus yang saat ini menyebar dalam sebuah perangkat telah terancang untuk merusak atau mencuri data dengan berbagai cara kerja dan pintu masuk yang memungkinkan.



 

Meskipun cara kerjanya sangat banyak, terdapat kategori umum yang memisahkan kerja mereka tergantung dari bagaimana mereka masuk dan bagaimana mereka merusak.

Cara Kerja Virus Komputer

Supaya Anda dapat mencegah malware memasuki perangkat atau supaya bisa menanganinya ketika sedang dalam masalah alangkah baiknya mengetahui terlebih dahulu bagaimana cara kerjanya.


Berikut ini beberapa cara malware memasuki dan bekerja dalam sebuah sistem operasi baik dengan berbagai tujuannya.


Social Enginering

Social Enginering merupakan salah satu jalan atau sebuah pintu masuk bagi malware menuju perangkat berupa PC atau Desktop.


Prinsip kerjanya adalah memanfaatkan kelemahan pengguna dalam pengetahuan tentang dunia IT atau dengan cara mengelabui.


Kasus yang seringkali terjadi adalah melalui email atau pesan singkat, di mana pesan yang pengguna terima dirancang sebagus mungkin supaya tidak mencurigakan.


Tujuan utamanya adalah supaya pengguna mau menekan tombol atau sebuah link yang ada pada pesan tersebut.


Ketika tombol atau link tersebut sudah tertekan virus akan langsung bekerja jika komputer memiliki kerentanan keamanan.


Resiko yang timbul tergantung virus apa yang terpasang, cara kerja virus komputer melalui social enginering bisa berupa fishing atau otomatis mendownload program jahat.

Trojan

Malware jenis ini merupakan salah satu yang legendaris karena sering digunakan dalam berbagai jenis virus sejak lama.


Virus jenis ini pertama kali muncul pada tahun  1980 ketika pertama penggunaan komputer secara pribadi mulai menyebar.


Penggunaannya pun mulai merambah berbagai sisi kehidupan, mulai dari keperluan pribadi hingga kebutuhan bisnis.


Kemudian trojan ikut menyebar Bersama program yang berfungsi untuk mengolah data yang mulai banyak orang gunakan.


Selain itu, adanya permainan-permainan pada masa awal merupakan salah satu tempat pertama untuk virus ini menyebar.


Seiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan teknologi, program jahat ini pun semakin berkembang melalui tangan orang-orang yang menguasai IT.


Sejak pertama hingga saat ini, Trojan menginfeksi komputer dengan cara disematkan melalui aplikasi yang sah dan banyak orang gunakan.


Trojan akan menginveksi komputer dengan sendirinya setelah pengguna mengunduh dan melakukan instalasi aplikasi yang mengandung trojan.


Cara kerja virus komputer ini adalah dengan memberikan akses bahkan kendali kepada pemiliknya terhadap perangkat yang sudah terinfeksi.


Pertama-tama bisa saja berupa program kecil dengan ukuran yang sangat kecil supaya tidak mencurigakan.


Kemudian, setelah pemilik virus memiliki akses, maka Ia bisa meluncurkan program lain yang lebih besar untuk mengendalikan perangkat.Bahayanya adalah pengguna tidak mengetahui aktivitas peluncuran program tersebut, karena pada awalnya perangkat akan berjalan seperti biasa.


Pencegahan paling efektif terhadap virus jenis ini adalah dengan tidak mengunduh software bajakan atau tidak mengunduh hal-hal yang mencurigakan.


Antivirus yang handal dan berlisensi bisa saja mencegah virus ini, hanya saja dalam beberapa kasus aplikasi antivirus justru menjadi tempat paling aman untuk menyematkan virus.


Worm

Cara kerja virus komputer yang termasuk dalam jenis Worm terbilang lebih canggih daripada trojan yang merupakan jenis legendaris.


Kenapa demikian, karena malware jenis worm dapat menduplikasi dirinya sendiri dan menyebar secara otomatis ke perangkat yang terhubung.


Secara prinsip, tujuan malware ini sama dengan trojan yaitu supaya pemilik atau sang hacker memiliki akses lebih terhadap perangkat sasarannya.


Namun, selain dapat bekerja sendiri juga dapat menyebar dengan sendiri melalui saluran atau media penyimpanan yang terhubung.


Kasus ini bisa terjadi melalui jaringan publik seperti wifi di tempat umum atau melalui perangkat penyimpanan seperti flashdisk yang sudah teriveksi.


Salah satu kasus virus jenis worm yang pernah ramai di Indonesia adalah ransomware yang menginfeksi dan merusak data di rumah sakit.


Cara kerja virus komputer dalam menginfeksi system hampir semuanya memerlukan peran atau kesalahan penggunanya, oleh karena itu pencegahan yang paling efektif adalah dengan berhati-hati. (Muhafid/R6/HR-Online)

Comments