Charles Babbage Penemu Komputer Penentu Kemajuan Teknologi Digital

Charles Babbage dan Penemu Komputer dan perannya di dunia digital, FOTO/ IST


LONDON - Charles Babbage Penemu Komputer berperan penting bagi komputer yang dipakai saat ini memiliki kecanggihan dari sisi hardware maupun software.


Maraknya penggunaan komputer dewasa ini tidak terlepas dari upaya yang dilakukan Charles Babbage. BACA JUGA - Cepat Hapus 8 Aplikasi Ini, Karena Disusupi Virus Joker dan Bisa Curi Uang Anda

Diambil dari berbagai sumber, Charles Babbage dikenal sebagai penemu komputer pertama. Ia merupakan pelopor atau penemu komputer pertama kalinya.

Charles Babbage menjadi ilmuwan yang karyanya tampak menjadi cikal bakal bagi komputer mutakhir pada hari ini. Pada 1791-1871, ia menemukan mesin penghitung (Difference Engine no.1).

Mesin penghitung ini menjadi salah satu icon yang paling terkenal dalam sejarah perkembangan komputer dan merupakan kalkulator otomatis pertama. Charles Babbage yang dijuluki bapak komputer itu berkontribusi terhadap dunia komputer.

Charles Babbage yang lahir 26 Desember 1792 di Inggris merupakan anak dari Benjamin Babbage, seorang Banker. Ia memiliki kelebihan dalam bidang matematika.

Ketika memasuki Trinity College di Cambridge pada 1811, ia memiliki kemampuan matematika yang jauh lebih baik ketimbang tutornya sendiri. Ia juga sebagai matematikawan dari Inggris yang pertama kali mengungkap ide tentang komputer yang bisa diprogram.

Pada usia 20 tahunan Babbage bekerja sebagai seorang ahli matematika di bidang fungsi kalkulus. Pada 1816, dia terpilih sebagai anggota "Royal Society" yang merupakan organisasi sains dan akademis independen Inggris Raya.

Pada 1821, Babbage membuat mesin yang dapat menyusun tablet matematika, yang disebut dengan Difference Engine. Ketika melengkapi mesin tersebut di 1832, Babbage memiliki ide tentang mesin yang bisa menyelesaikan tidak hanya satu jenis namun bermacam jenis operasi aritmatika.

Ia juga memainkan peran penting di yayasan organisasi astronomi dan geofisika "Astronomical Society" pada 1820. Ketika itulah Babbage mulai menunjukkan rasa tertariknya pada mesin hitung.

Mesin tersebut dinamakan Analytical Engine (1856). Mesin ini sebagai mesin pemanipulasi simbol umum, serta mempunyai beberapa karakteristik dari komputer modern seperti penggunaan punched card, sebuah unit memori untuk memasukkan angka, dan berbagai elemen dasar komputer lainnya.

Karena dinilai tidak efisien, Charles Babbage Penemu Komputer pun mulai merancang suatu alat yang bisa menyelesaikan persoalan matematika menggunakan mesin pada 1819.

Tiga tahun kemudian, alat tersebut rampung dan dinamai "Difference Engine 0" dan digadang-gadang sebagai komputer pertama di dunia.

Apabila melihat gambar di atas, bentuk mesin tersebut sebenarnya sangat jauh berbeda dengan komputer saat ini.

Namun, prinsip kerja mesin itu sama dengan komputer modern, yaitu melakukan penghitungan angka alias komputasi.

Difference Engine 0 konon memiliki berat hingga belasan ribu kilogram dengan tinggi lebih dari dua meter.

Mesin ini sendiri dioperasikan menggunakan sebuah engkol pegangan yang bisa diputar secara manual untuk menyelesaikan persoalan matematika.

Pada 1823, pemerintah Inggris tertarik akan cara kerja mesin ini dan menyuntikkan dana sebesar 1.700 Poundsterling supaya versi selanjutnya bisa dikembangkan. Itulah peran Charles Babbage Penemu Komputer.

Sumber : https://tekno.sindonews.com/read/533246/207/charles-babbage-penemu-komputer-penentu-kemajuan-teknologi-digital-1630926586/10

Comments