Huawei Perkuat Kerjasama Keamanan Siber dengan Indonesia (dok. Huawei) |
Kejahatan siber telah menjadi salah satu kejahatan yang meresahkan. Pasalnya, Indonesia beberapa kali menjadi korban dengan mengalami berbagai kebocoran data.
Karena itu, Huawei Indonesia kembali menegaskan komitmennya untuk berbagi pengetahuan keamanan siber melalui pembaruan MoU mengenai kerja sama keamanan siber. Kerja sama ini melibatkan Badan Siber dan Sandi Negara Republik Indonesia (BSSN), Institut Teknologi Del (IT Del), BSSN, dan Huawei sendiri, dalam acara penandatanganan yang diselenggarakan hari Senin iniDiketahui, Huawei dan BSSN akan memfasilitasi pembelajaran lanjutan, sertifikasi profesional, dan peningkatan kompetensi dalam masalah keamanan siber. Sementara, PKS yang baru akan menjadikan IT Del sebagai hub kolaborasi keamanan siber bagi perguruan tinggi di seluruh Indonesia.
Acara penandatanganan tersebut turut disaksikan oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Republik Indonesia (Marves) Jenderal (Purn.) Luhut Binsar Pandjaitan, CEO dan Founder Huawei Ren Zhengfei, serta Presiden Huawei Asia Pasifik Jeffery Liu dan CEO Huawei Indonesia Jacky Chen.
Pada acara tersebut, Luhut turut mengapresiasi Ren Zhebgfei karena telah sepakat untuk melakukan kolaborasi. Karena, menurut Luhut, ini penting untuk keamanan siber di Indonesia.
Sementara itu, Ren berpendapat, bahwa Indonesia dapat belajar mengintegrasikan teknologi cerdas ke dalam pengoperasian sehari-hari di banyak pelabuhan dan bandara strategis negara, atau menerapkan teknologi 5G, nirkabel, dan radar untuk meningkatkan standar keamanan di tambang batu bara secara signifikan.
“Huawei berterima kasih kepada Indonesia atas dukungannya yang berkelanjutan untuk tim lokal kami di negara ini," ujar Ren dalam keterangan tertulis yang diterima Akurat.co.
Mengarahnya tren bilateral menuju kolaborasi dan kesuksesan bersama antara Tiongkok dan Indonesia yang berdasarkan nilai-nilai saling menghormati integritas kedaulatan, sistem politik, dan norma-norma sosial satu sama lain, kami percaya bahwa bersama-sama kita akan meletakkan dasar bagi masa depan Indonesia," tegasnya.
Hingga saat ini, hampir 7 ribu pejabat pemerintah dan pegawai negeri telah memperoleh manfaat dari kerjasama Huawei dan BSSN sejak tahun 2019 melalui berbagai kegiatan program pelatihan bersama dan webinar.
Sumber : https://akurat.co/huawei-perkuat-kerjasama-keamanan-siber-dengan-indonesia
Comments
Post a Comment