Kejari Depok : Hacker Tiket KAI Segera Disidang, Begini Selengkapnya


Ahmad Addril Hidayah (21) bakal menjalankan babak baru, atas aksinya jahatnya yang ketahuan meretas sistem tiket kereta PT KAI. Proses lanjutan ke meja hijau setelah Kejari Kota Depok menyatakan kelengkap berkas secara formil maupun materil.

Kasi Intel Kejari Depok, Ubaidillah mengatakan, berdasarkan hasil penelitian, jaksa menegaskan bahwa berkas perkara tersebut telah memenuhi syarat formil dan materil, sebagaimana tertera dalam surat nomor: B-1087/M.2.20/Eku.1/04/2024.

"Ya benar, jaksa dalam hasil penelitiannya menyatakan, bahwa berkas perkara atas nama tersangka Ahmad Adril Hidayah telah lengkap secara formil maupun materil," ujar dia kepada Harian Radar Depok, Minggu (28/4).

Menurut dia, Tersangka Ahmad Adril Hidayah (21) disangka melanggar Pasal 30 Ayat (1) Jo Pasal 46 Ayat (1) Jo Pasal 46 Ayat (1) UU RI Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik Jo Pasal 64 KUHP.

“Atau Pasal 32 Ayat (1) Jo Pasal 48 Ayat (1) UU RI Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik Jo Pasal 64 KUHP, atau Pasal 33 Jo Pasal 49 UU RI Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik Jo Pasal 64 KUHP,” ungkap dia.

Lanjut dia, Ubaidillah menginformasikan pada Selasa (30/4), Kejari Depok akan meminta penyidik untuk menyerahkan tersangka dan barang bukti kepada jaksa Alfa Dera guna proses penanganan perkara selanjutnya.

“Setelah penyerahan tersangka, jaksa akan melimpahkan kasus ini kepada Pengadilan Negeri Depok,” ujar dia.

Sebelumnya, Tersangka Ahmad Adril Hidayah (21) ditangkap karena diduga terlibat dalam pembobolan sistem pembayaran isi ulang (top up) Kartu Multitrip KRL dengan kerugian mencapai Rp 12 juta.

“Kejari Depok, telah menunjuk dua jaksa yang berkompeten dalam penuntutan tindak pidana kejahatan siber, yaitu jaksa Alfa Dera dan Latifa Dentina, sesuai surat perintah nomor print 327 C/M.2.20/Eku.1/03/2024,” kata dia.

Ubaidillah mengatakan, penunjukan jaksa yang memiliki kompetensi dalam tindak pidana cyber tersebut sebagai bentuk keseriusan dalam menangani kasus ini.

“Mengingat perbuatan tersangka yang merupakan kejahatan cyber, dengan keahliannya dalam membobol sistem elektronik dan mengubah jumlah tagihan top up kartu, menjadi satu rupiah dalam setiap transaksi top up yang dilakukan,” tutur dia.

sumber : https://www.radardepok.com/metropolis/94612537139/kejari-depok-hacker-tiket-kai-segera-disidang-begini-selengkapnya

 

 

 

 

Comments