PPI Dunia Mengadakan Webinar Road to DigiNation Fest 2024


Direktorat Komunikasi dan Informasi PPI DUNIA - Perhimpunan Pelajar Indonesia Dunia mengadakan webinar secara virtual yang menyongsong tema ”Membangun Keterampilan di era Digitalisasi 5.0 untuk masa depan yang lebih baik”. Webinar ini ditampu oleh 3 ahli dalam bidang UI/UX, Bisnis Digital, dan Cyber Security, mereka adalah:

1. Borrys Hasian sebagai Product Designer and Creative Conceptor.
2. Rafly Arief Kanza sebagai CEO and Founder of Punggawa Studio and GiatSehat (LovloTech Healthcare).
3. .Muhammad Bisri Musthafa sebagai kandidat Doktor di Universitas Okayama.
Webinar yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 25 Mei 2024, mengangkat tema materi pada masing-masing narasumber yang ahli dalam bidangnya.
1. Borrys Hasian yang membawakan materi ”Desain berpusat pada pengguna (User-Centered Design) dalam Inovasi Produk”.
2. Rafly Arief Kanza yang membawakan materi ”Impact of Digital Transformation on Business Models”.
3. Muhammad Bisri Musthafa yang membawakan materi ”Keamanan data dan privacy dalam IoT”.
 
Webinar Road to DigiNation Fest 2024 bertujuan memberikan wadah bagi peserta untuk memahami dan memenuhi kebutuhan industri dalam era digital yang terus berkembang, kemudian mendorong peserta untuk berinovasi dan meningkatkan keahlian mereka, sehingga dapat menjadi ahli yang siap menghadapi tantangan masa depan. Melalui fokus pada keamanan siber, desain UI/UX, dan inovasi bisnis digital, acara ini memberikan pemahaman mendalam dan keterampilan praktis yang dapat digunakan dalam dunia digital yang dinamis.
 
PPI Dunia mendukung peran pemuda Indonesia diseluruh dunia untuk bersama sama dalam menjemput Indonesia Emas 2045 dan PPI Dunia bersemangat untuk mewujudkan visi bersama ini. Saat PPI Dunia bersiap menghadapi tantangan dan peluang dari generasi emas, inisiatif seperti dengan diselenggaranya acara DigiNation Fest 2024 ini akan menjadi pemicu inovasi, kolaborasi, dan kemajuan.
 
sumber : https://kumparan.com/biro-pers-media-informasi-ppi-dunia/ppi-dunia-mengadakan-webinar-road-to-digination-fest-2024-22uUHngkT0s/full  

 

Comments